Guard Knicks Jeremy Lin. (Foto: Reuters)
NEW YORK - Penampilan
mempesona terus diperlihatkan pebasket muda Jeremy Lin. Lin kembai berhasil membawa New York Knicks melibas Dallas Mavericks 104-97 di Madison Square Garden, Senin pagi WIB.Lin memimpin perolehan angka Knicks dalam pertandingan ini dengan mengoleksi 28 poin dan 14 assists. Pemain cadangan J.R Smith mencatat 15 poin, sedangkan pemain cadangan Steve Novak membuat 14 poin.
"Ini terlihat semakin berat untuk sementara ini. Lin menembak semakin baik dan membuat permainan semakin besar. Hal yang tidak bisa anda ajarkan adalah yang ada di hatinya. Anda tidak bisa mengajarkan hal itu," puji pelatih Knicks, Mike D'Antoni.
Pelatih Mavericks, Rick Carlisle juga menjadi fans buat pebasket 23 tahun itu. "Dia bermain sangat luar biasa. Anda harus memberikan pujian kepadanya, Lin bermain sangat hebat," lanjut Carlisle dikutip dari Reuters, Senin (20/2/2012).
Dirk Nowitzki kembali menjadi pencetak angka terbanyak Mavs. Bintang basket asal Jerman tersebut menghasilkan 34 poin dan lima rebounds. Shawn Marrion mencatat 14 poin dan tujuh rebounds, sedangkan Jason Terry menambah lewat 13 poin.
Dominasi Knicks atas Mavs sudah terlihat sejak kuarter pertama. Lewat penampilan gemilang Smith, skuad besutan D'Antoni ini langsung memimpin dengan skor 30-18. Namun, Mavs sempat bangkit pada kuarter kedua.
Nowitzki membantu Mavs mengejar perolehan poin dan menyamakan skor menjadi 34-34. Tapi pada kuarter keempat, Mavs tidak mampu menghentikan penampilan gemilang Novak. Knicks terus menjauh sebelum memenangkan pertandingan.
0 komentar:
Posting Komentar